Nenek Boyolali Dirampok, Perhiasan 66 Gram Raib, Modus Tanya Alamat

Selasa, 16 Januari 2024 – 15:02 WIB
Nenek Boyolali Dirampok, Perhiasan 66 Gram Raib, Modus Tanya Alamat - JPNN.com Jateng
Korban Perampokan, Sri Mulyani (66) saat diwawancarai di Polsek Cepogo, Boyolali, Senin (15/1/2024). Foto: Romensy Augustino/JPNN

"Dari keterangan korban ada tiga orang laki-laki di dalam mobil. Satu sopir dan dua orang di belakang. Yang diambil perhiasan total seberat 66 gram. Terdiri dari 50 gram gelang dan kalung 16 gram," katanya. 

Saat ini, proses penyelidikan masih dilakukan Polsek Cepogo. Korban masih dimintai keterangan. Polisi juga telah memeriksa saksi-saksi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). 

Adapun sejumlah barang yang berhasil digondol pelaku yakni perhiasan gelang 17 karat seberat 51 gram senilai Rp 38,5 juta, kalung emas 10 karat seberat 15,10 gram senilai Rp 6.493.000. 

Sementara itu, Sri Mulyani menambahkan dirinya mendapatkan enam kali tamparan oleh pelaku. Setelah perhiasannya dilepas paksa, Mulyani lantas diberi buntalan tisu berisi empat kerikil dan uang Rp 50 ribu. 

"Saya dipaksa masuk mobil, saya nggih ngeten (seperti ini, red), tolong-tolong. Diam-diam! (menirukan pelaku, red). Tangan saya dipegang, saya tetap tolong-tolong, lalu satunya bilang diam-diam! Pas itu barang saya belum diambil. Saya tetap minta tolong, terus pelaku bilang, pateni wae (bunuh saja, red), setelah itu saya pasrah," tuturnya.(mcr21/jpnn)

Seorang nenek di Boyolali menjadi korban perampokan. Perhiasan seberat 66 gram raib. Begini modus pelaku.

Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News