Alasan Mahasiwa di Solo Menusuk Temannya, Gegara Tersinggung Ucapan Korban
jateng.jpnn.com, SOLO - Pada Kamis (5/12) malam terjadi aksi penusukan yang dilakukan oleh salah seorang mahasiswa perguruan tinggi swasta di Solo, Jawa Tengah, berinisial AR terhadap teman sekelasnya.
AR tega melakukan hal tersebut karena diteriaki bawa cewek lagi oleh korban berinisial MN.
Kapolresta Surakarta Kombes Pol. Iwan Saktiadi mengungkapkan sebelum kejadian AR pulang ke indekosnya dengan seorang perempuan. Pada saat yang sama, korban melontarkan kalimat ejekan.
Tersangka yang tersinggung, kemudian meminta perempuan yang dibawa berada di dalam kamar dan langsung mengajak MD untuk berduel di depan sebuah minimarket kawasan Kampung Bayan, Kelurahan Kadipiro, Kecamatan Banjarsari.
Sesampainya di lokasi, pelaku langsung menyerang dengan sebuah pisau hingga korban mendapat 16 jahitan di bagian perut
“Korban saat ini kondisinya saat ini sudah membaik dan bisa kami dimintai bketerangan,” kata dia saat jumpa pers di Mako Polresta Surakarta, Selasa (10/12).
Kapolresta menuturkan alasan pelaku menusuk korban karena tersinggung. Pasalnya saat AR berjalan bersama perempuan yang dibawa ke indekosnya mendapat ejekan dari MN
“Kami menerapkan pasal 351 UU KUHP dengan ancaman hukuman paling lama lima tahun,” tutur dia.
AR tega melakukan penusukan terhadap temannya karena tersinggung dengan ucapan korban.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News