Polrestabes Semarang Ringkus 29 Pelaku Kasus Narkoba, Lihat Ada yang Pakai Peci

Selasa, 08 Maret 2022 – 21:20 WIB
Polrestabes Semarang Ringkus 29 Pelaku Kasus Narkoba, Lihat Ada yang Pakai Peci - JPNN.com Jateng
Tersangka yang dihadirkan dalam keterangan pers Operasi Bersinar candi 2022 di Mapolrestabes Semarang, Selasa (8/3). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Polrestabes Semarang berhasil meringkus 29 pelaku penyalahgunaan narkoba beserta barang bukti 64,04 sabu dan 6,04 tembakau sintesis.

Sebanyak 29 tersangka tersebut diamankan Sat Resnarkoba Polrestabes Semarang dalam rangka pelaksanaan Operasi Bersinar Candi 2022 yang berlangsung pada 9-28 Februari lalu.

Kasat Resnarkoba Polrestabes Semarang Kompol Aris Dwi Cahyanto mengatakan sebanyak 16 tersangka merupakan pengedar, sedangkan 13 lainya adalah pengguna.

Pihaknya menyebut telah mengungkap sebanyak 20 target operasi (TO) kasus penyalahgunaan narkoba dari 29 tersangka yang diamankan dalam kurun waktu 20 hari tersebut.

"Kami melebihi target berhasil 15 TO dan lima non-TO. Jadi totalnya ada 20 kasus," ungkap Kompol Aris saat keterangan pers di Mapolrestabes Semarang, Selasa (8/3).

Selama 20 hari menggelar Operasi Bersinar Candi 2022, pihaknya menggencarkan razia di berbagai tempat yang rawan dalam penyalahgunaan narkoba.

Sasaran tempat tersebut, mulai dari tempat-tempat hiburan, terminal bus, Bandara Ahmad Yani hingga Pelabuhan Tanjung Emas.

"Kami berhasil menyita barang bukti berupa 64,04 sabu-sabu, dan 6,04 tembakau sintetis," ujarnya.

Polrestabes Semarang meringkus puluhan pelaku kasus narkoba dalam Operasi Bersinar Candi 2022.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News