Muatan Truk asal Sumatera Dibongkar di Magelang, Isinya Menggemparkan

Rabu, 27 April 2022 – 15:44 WIB
Muatan Truk asal Sumatera Dibongkar di Magelang, Isinya Menggemparkan - JPNN.com Jateng
BNNP Jawa Tengah gelar perkara pengungkapan peredaran narkotika jenis ganja asal Aceh, Rabu (27/4). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Tengah mengagalkan peredaran narkotika jenis ganja seberat 55 kilogram. Sebanyak 55 paket ganja itu rencananya akan diedarkan ke Magelang, Boyolali, dan Sukoharjo.

Beserta barang bukti, petugas berhasil membekuk lima orang yang terlibat dalam peredaran ganja asal Aceh tersebut pada Minggu (17/4).

RK (37) dan LMS (57) adalah warga Magelang yang bertugas sebagai kurir dari Sumatera Utara ke Jawa Tengah.

Kemudian YS (29) warga Magelang dan WS (22) warga Temanggung berperan menjadi penerima di Magelang.

"Peredaran narkotika tersebut dikendalikan oleh Syarif Wahyudi alias Kebo, seorang narapidana di daerah Cilacap," kata Kepala BNNP Jawa Tengah Irjen Pol Purwo Cahyoko saat menggelar keterangan pers, Rabu (27/4).

Ganja seberat 55 kilogram itu diangkut menggunakan truk dari Sumatera Utara kemudian disamarkan di bawah buah jeruk tujuan Magelang.

Petugas terus membuntuti hingga tiba di lokasi kejadian serah terima ganja oleh kurir. Sesampainya di Magelang, petugas membongkar bisnis haram tersebut di SPBU Nglawisan Taman Agung Muntilan.

Irjen Purwo menyatakan ungkap kasus ganja 55 kilogram merupakan yang terbesar dalam 10 tahun terakhir di Jawa Tengah.

Truk asal Sumatera Utara sudah dibuntuti petugas hingga sampai di Magelang. Ketika dibongkar, isinya menggemparkan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News