Polda Jateng Bongkar Markas Judi Online di Purbalingga, Ada Fakta Mengejutkan
jateng.jpnn.com - Aparat kepolisian membongkar tempat judi online terbesar di Desa Bojongasir, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah.
Pembongkaran praktik judi tersebut dilakukan oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Jawa Tengah bersama Polres Purbalingga, Jumat (19/8) malam.
Terdapat enam orang yang ditetapkan polisi sebagai tersangka. Mereka berinisial MAM (29), CSG (27), AW (21), KAW (29), DSA (28) dan MAA (43).
"Untuk saat ini di Jawa Tengah, ini yang terbesar yang kami ungkap," kata Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi dalam keterangan pers, Sabtu (20/8).
Irjen Luthfi menyatakan pelaku yang diamankan masing-masing memiliki peran mulai dari operator, penghubung server, penyokong dana, hingga pemasaran.
Dari hasil penyelidikan, server judi online tersebut berpusat di Kamboja. Satu orang pelaku pernah mengenyam sekolah server di negara berbahasa Khmer tersebut.
"Pulang ke sini dia bikin slot untuk dihubungkan ke server di Kamboja," katanya.
Kapolda Luthfi menjelaskan para pelaku menjual slot dengan sasaran rumah mewah. Menurutnya, akan muncul modus seperti ini di wilayah Polda Jawa Tengah.
Polisi membongkar sindikat judi online terbesar di Purbalingga. Server pusatnya berasal dari negara ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News