Berseragam PGRI, Dua Pria Ini Justru Berbuat Kejahatan di Perigatan Hari Guru Nasional 2022
Unruk penyamaran, kedua pelaku beraksi menggunakan pakaian PGRI.
"Pelaku ini sengaja datang dari Jakarta, kemudian membeli baju PGRI di penjual yang ada di sekitar tempat acara," katanya.
Satu pelaku atas inisial AT langsung diamankan di lokasi kejadian, sementara pelaku lain diamankan di Stasiun Tawang Semarang saat akan kabur ke Jakarta.
"Tersangka AT berperan sebagai eksekutor, sementara MN sebagai penerima barang hasil curian," jelasnya.
Saat beraksi di acara HUT PGRI, kata Dicky, komplotan ini sukses mengambil dua telepon seluler dan uang Rp8 juta dari tiga guru.
"Polisi masih mendalami dugaan keberadaan dua anggota lain komplotan ini yang belum tertangkap," ungkapnya.
Atas perbuatannya, kedua pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian. (antara/jpnn)
Polisi membekuk dua copet berseragam PGRI yang beraksi di acara Peringatan HUT Ke-77 PGRI di Marina Convention Center (MCC) Semarang.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News