Menjelang Indonesia Vs Filipina, Shin Tae-yong Tak Mau Remehkan Sang Lawan

Selasa, 11 Juni 2024 – 07:26 WIB
Menjelang Indonesia Vs Filipina, Shin Tae-yong Tak Mau Remehkan Sang Lawan - JPNN.com Jateng
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto: PSSI.

Timnas Indonesia saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan koleksi tujuh poin.

Garuda masih berpeluang lolos ke putaran ketiga dengan syarat mampu menang atas Filipina, atau Irak yang sudah memastikan diri tembus dapat mengalahkan Vietnam pada laga terakhir.

Di sisi lain, Vietnam yang berada di posisi ketiga dengan enam poin, juga berpeluang mendampingi Irak seandainya mereka berhasil membawa pulang tiga poin saat dijamu sang juara grup.

Pada pertandingan sebelumnya melawan Irak, Indonesia sebenarnya cukup mampu mengimbangi sang lawan yang memiliki peringkat FIFA jauh lebih baik.

Namun beberapa kesalahan pemain timnas, yang klimaksnya adalah blunder kiper Ernando Ari, membuat Garuda menelan kekalahan 0-2. (antara/jpnn)

Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina dalam laga terakhir putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6).

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News