SD Kristen Manahan & SD N Tempel Surakarta Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Series 1 2024
jateng.jpnn.com, SOLO - Dua Sekolah Dasar (SD) sabet gelar juara turnamen sepak bola putri MilkLife Soccer Challenge Solo Series 1 2024. Event ini pun diharapkan bisa terus digelar secara berkelanjutan.
Pertandingan babak semifinal sendiri digelar pada Minggu (28/7) sore di Lapangan Kota Barat. Di kelompok usia (KU) 10 tahun laga final mempertemukan SD Kristen Manahan melawan SD Al Azhar Syifa Budi.
Hasilnya, SD Kristen Manahan sukses membawa pulang gelar juara setelah mengatasi perlawanan sengit SD Al Azhar Syifa Budi dengan skor 4-2.
“Senang banget akhirnya juara, pertandingannya seru, deg-degan takut kalah. Namun sata terus semangat untuk berani cetak gol. Terima kasih banyak untuk sekolah, suporter dan orang tua yang telah mendoakan dari Papua untuk saya bertanding di Solo,” ucap pemain SD Kristen Manahan Ika Wonda.
Sementara di KU 12, laga final mempertemukan SD N Tempel melawan Cemara Dua. SD N Tempel berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1.
"Rasanya puas banget bisa capai target,” ucap pemain SD N Tempel Adinda Resti Widayati yang juga meraih gelar top scorer KU 12 dengan total 36 gol.
Pertandingan final ini juga turut dihadiri oleh Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa, KGPAA Mangkunegara X atau akrab disapa Gusti Bhre, Manager Akademi Persis Solo Sonny Agus Santoso, Exco dan Ketua Bidang Kompetisi PSSI Surakarta Hersoko, Perwakilan KONI Surakarta Agus Supriyoko, Kepala Bidang Olahraga Pendidikan dan Sarana Prasarana Dinas Kepemudaan dan Olahraga Surakarta Mohammad Syamsu Rahman.
Teguh saat diwawancarai mengungkapkan bahwa MilkLife Soccer Challenge merupakan wujud untuk membangun sepak bola wanita sejak usia dini.
Dua Sekolah Dasar (SD) sabet gelar juara turnamen sepak bola putri MilkLife Soccer Challenge Solo Series 1 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News