FA Percaya Diri, Thomas Tuchel Diyakini Mampu Bawa Inggris Raih Kejayaan
jateng.jpnn.com, INGGRIS - Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) telah mengambil langkah berani untuk mengamankan masa depan tim nasional Inggris dengan menunjuk Thomas Tuchel sebagai pelatih baru.
Keputusan ini diambil setelah FA menyeleksi lebih dari 10 pelatih top dunia, dan hasilnya Tuchel dianggap sebagai kandidat paling menonjol.
Ketua Eksekutif FA Mark Bullingham menegaskan keyakinan bahwa pelatih asal Jerman itu dapat membawa Inggris meraih kesuksesan di Piala Dunia 2026.
“Thomas memberikan visi yang jelas, termasuk bagaimana dia akan bekerja sama dengan para pemain untuk mengeluarkan kemampuan terbaik mereka,” ujar Bullingham dilansir dari Antaranews, Kamis (17/10).
Dia menambahkan ini merupakan langkah serius FA untuk merebut kembali trofi dunia yang terakhir kali diraih pada 1966.
Dengan kontrak selama 18 bulan yang dimulai pada Januari 2025, FA percaya bahwa Tuchel memiliki potensi besar untuk memimpin tim menuju kejayaan.
Tuchel, yang sebelumnya melatih klub-klub besar seperti Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Chelsea, dan Bayern Muenchen, dikenal sebagai pelatih yang cerdas dan inovatif.
Dia membawa pendekatan taktik yang dinamis dan mampu membangkitkan semangat pemain. “Kami sangat bersemangat dengan hal ini. Kami telah menunjuk salah satu pelatih paling menarik di dunia dan salah satu pelatih muda terbaik Inggris,” ungkap Bullingham.
FA telah mengambil langkah berani untuk mengamankan masa depan tim nasional Inggris dengan menunjuk Thomas Tuchel sebagai pelatih baru.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News