Bareng Sang Istri, Gibran Mencoblos di TPS 34 Manahan Solo
Sementara itu, saat disinggung soal agenda lanjutannya setelah menyoblos, Gibran menuturkan bahwa dirinya hanya akan pulang dan memantau hasil penghitungan suara sementara dari rumah.
"Enggak ke mana-mana. Pulang ke rumah. Quick count? Ya, dari rumah saja," tutupnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka membuat agenda nonton baren hasil hitung cepat atau quick count Pemilu 2024 di Istora Senayan, Jakarta pada hari ini.
Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menjelaskan rencananya kegiatan nobar quick count akan dihadiri Prabowo dan Gibran.
Kegiatan Nobar hitung cepat ini dibuka setelah para pendukung dan simpatisan telah menunaikan hak pilih atau sekitar pukul 14.00 WIB.
"Nanti ketika quick count-nya sudah mencapai angka ya 80-90 persen, nanti Prabowo dan Gibran akan hadir di sana," ujar Nusron di Markas TKN Prabowo-Gibran, Selasa (13/2). (mcr21/jpnn)
Cawapresnya no urut 2 Gibran Rakabuming Raka menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 34 Manahan Solo, Rabu (14/2).
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News