Detik-Detik Masa Kampanye Usai, Pandawa Lima Deklarasi Dukung Respati-Astrid

Sabtu, 23 November 2024 – 23:30 WIB
Detik-Detik Masa Kampanye Usai, Pandawa Lima Deklarasi Dukung Respati-Astrid  - JPNN.com Jateng
Pandawa Lima saat mendeklarasikan dukungannya ke Respati Ardi. Foto: Romensy Augustino

jateng.jpnn.com, SOLO - Sukarelawan Pandawa Lima binaan Luhut Binsar Panjaitan mendeklarasikan dukungannya kepada pasanvan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo Respati Ardi-Astrid Widayani pada detik-detik akhir jelang waktu kampanye Pilkada 2024 usai. 

Bertempat di Kafe Saudagar Laweyan Solo, Sabtu (23/11) malam pukul 22:15 WIB, kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Respati serta sekitar 50 an anggota Pandawa Lima membacakan maklumat dukungan.

"Yang tergabung dalam Pandawa Lima dengan ini menyatakan, Pandawa Lima dengan kesungguhan hati mendukung dan bekerja keras dengan segala daya dan upaya kepada setiap calon kepala daerah yang diusulkan oleh KIM dapat terpilih dalam Pilkada 2024," ujar Humas Pandawa Lima Pusat utusan khusus untuk Pilkada Jawa Tengah diikuti seluruh anggotanya. 

Maklumat itu juga menginstruksikan kepada seluruh anggota Pandawa Lima di Solo untuk memenangkan Respati-Astrid dalam Pilkada Solo 2024. 

Dia mengungkapkan bahwa deklarasi ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Luhut Binsar.

"Ya ini bisa dibilang instruksi dari Pak Luhut selaku pembina," bebernya.

Di sisi lain, Respati menyatakan rasa terima kasih. Menurutnya, anggota Pandawa Lima Solo punya karakter sama tegasnya dengan Luhut Binsar. 

"Tidak perlu jumlah, kami perlu ketegasan untuk meraih kemenangan," kata dia.

Sukarelawan Pandawa Lima binaan Luhut Binsar Panjaitan mendeklarasikan dukungannya kepada pasanvan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo Respati Ardi-Astrid.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News