Prabowo-Gibran Unggul di Semarang, Begini Respons PDI Perjuangan
Kamis, 15 Februari 2024 – 21:42 WIB
"Enggak ada, kami lagi terus update data dari C1," ujar mantan Wali Kota Semarang tersebut.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari data real count Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Prabowo-Gibran meraih sebanyak 92.879 suara atau 44,26 persen perolehan suara di Kota Semarang.
Pasangan Ganjar-Mahfud mendapatkan perolehan suara 72.446 atau 37,64 persen. Sementara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 27.130 suara atau 14,1 persen. (mcr5/jpnn)
Ketua DPC PDIP Semarang Hendrar Prihadi mengakui kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kota Semarang.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News