Real Count KPU DPD Jawa Tengah: Taj Yasin Dipepet Putri Bambang Pacul
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Berdasarkan real count KPU RI per Sabtu (17/2) pukul 12.00 WIB, perolehan sementara suara Taj Yasin unggul dalam pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Jawa Tengah.
Taj Yasin yang merupakan mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah itu sementara mendapatkan suara sebanyak 2.335.139 atau 19,27 persen.
Sosok yang akrab disapa Gus Yasin itu unggul telak di daerah asalnya, yakni Rembang dengan perolehan 93.566 suara.
Sementara itu, putri Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, Casytha A. Kathmandu memepet Gus Yasin.
Casytha sementara meraup 2.151.093 suara atau 17,74 persen.
Kantong suara Casytha tersebar di beberapa daerah, di antaranya Banyumas, Boyolali, Cilacap, dan Wonogiri.
Berikut perolehan sementara suara caleg DPD Jawa Tengah versi real count KPU:
1. Abdul Kholik: 1.407.417 suara
2. Agus Mujayanto: 669.961 suara
3. Ahmad Baligh Mu'adi: 563.458 suara
4. Bambang Sutrisno: 994.914 suara
5. Casytha A. Kathmandu: 2.151.093 suara
6. Denty Eka Widi Pratiwi: 1.271.873 suara
7. Joko Dalmadyo: 539.681 suara
8. Kodirin: 402.067 suara
9. Lamaatus Shobah Dimyati Rois: 734.668 suara
10. Muhdi: 1.052.486 suara
11. Taj Yasi: 2.335.139 suara
Berdasarkan real count KPU RI per Sabtu (17/2) pukul 12.00 WIB, perolehan sementara suara Taj Yasin unggul dalam pemilihan DPD Jawa Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News