Pilwakot Semarang 2024: Agustina-Iswar Nomor Urut 1, Yok-Joss Nomor Urut 2

Senin, 23 September 2024 – 20:18 WIB
Pilwakot Semarang 2024: Agustina-Iswar Nomor Urut 1, Yok-Joss Nomor Urut 2 - JPNN.com Jateng
KPU Kota Semarang menetapkan Paslon Agustina-Iswar mendapat nomor urut 1, sedangkan Yok-Joss nomor urut 2 dalam Pilwakot Semarang 2024. FOTO: Tangkapan layar YouTube KPU Kota Semarang.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) telah menetapkan nomor urut Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Semarang dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada serentak 2024, Senin (23/9).

Dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota atau Pilwakot Semarang ini hanya diikuti dua pasangan calon, yakni pasangan Jaguar (Agustina Wilujeng Pramestuti dan Iswar Aminuddin) serta Yok Joss (AS Sukawijaya atau Yoyok Sukawi dan Joko Santoso).

Kedua pasangan calon (paslon) itu mengikuti mekanisme pengundian nomor urut yang ditetetapkan oleh KPU Kota Semarang. Paslon Jaguar nomor urut 1, sedangkan Paslon Yok-Joss nomor urut 2.

Tampak Calon Wakil Gubernur Jateng Hendrar Prihadi alias Hendi datang mendampingi paslon Agustino-Iswar.

Sementara dari kubu paslon Yok-Joss terlihat mantan Wali Kota Semarang Sukawi Sutarip, ayah dari Yoyok Sukawi.

"Paslon nomor urut 1 Agustina-Iswar diusulkan oleh satu partai, yakni PDI Perjuangan. Sementara paslon urut 2 diusulkan oleh gabungan semblance partai," kata Ketua KPU Kota Semarang Ahmad Zaini.

Sembilan partai tersebut ialah Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrat, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Setelah pengundian nomor urut, KPU Kota Semarang akan melakukan sosialisasi kampanye damai pada 24 September 2024.

Agustina-Iswar mendapat nomor urut 1, sedangkan Yok-Joss nomor urut 2 dalam Pilwakot Semarang 2024.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News