Kritik Jalan Rusak di Medsos, Nanal Diancam Usir, Cabup Tegal Bima Sakti Turun Tangan
jateng.jpnn.com, TEGAL - Warga RT 15 RW 5 Dukuh Turi, Grogol, Kabupaten Tegal, bernama Nanal menjadi perhatian publik setelah video kritik yang diunggah di media sosial tentang jalan rusak di desanya menjadi viral.
Dalam video yang diunggah melalui akun Instagram @nanaaal, Nanal menyoroti kerusakan jalan di kampungnya dengan nada penuh sindiran.
"Sing Desane esih ajeg bae yuh nangis bareng-bareng (yang desanya masih sama saja yuh menangis bersama)," kata Nanal yang langsung mengundang simpati netizen.
Video itu tak hanya ramai di Instagram, tetapi juga meluas di TikTok, ditonton lebih dari 600 ribu kali. Sontak, unggahan ini menuai berbagai tanggapan dari netizen.
Di sisi lain, Nanal menghadapi ancaman dari sejumlah perangkat desa yang tidak senang dengan kritik tersebut. Melalui grup WhatsApp warga, Nanal bahkan sempat diancam akan diusir dari kampungnya.
Meski ancaman itu cukup menekan, Nanal menyatakan tidak gentar dan berkomitmen untuk tetap menyuarakan kritik jika melihat ketidakadilan atau kebijakan yang merugikan warga.
Popularitas video tersebut akhirnya menarik perhatian calon Bupati Tegal Bima Sakti yang kemudian memutuskan turun langsung ke lokasi.
Dalam rangkaian acara sosialisasi, Bima Sakti menyempatkan diri mengunjungi Kecamatan Grogol dan bertemu dengan Nanal. Mereka bersama-sama meninjau kondisi jalan yang rusak parah di desa tersebut.
Nanal menjadi viral di media sosial setelah mengkritik jalan rusak. Cabup Tegal Bima Sakti turun tangan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News