Meski Lahir & Besar di Jakarta, Bhre Dianggap Sudah Paham Budaya Mangkunegaran

Kamis, 03 Maret 2022 – 19:00 WIB
Meski Lahir & Besar di Jakarta, Bhre Dianggap Sudah Paham Budaya Mangkunegaran - JPNN.com Jateng
Gusti Pangeran Haryo (G.P.H.) Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo. ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com, SOLO - Gusti Pangeran Haryo (GPH) Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo bakal dikukuhkan menjadi Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo Mangkoenagoro (MN) X pada, Sabtu Pahing (12/03).

Mekipun Bhre lahir dan besar di kota metropolitan Jakarta, Bhre dipastikan paham dengan adat budaya Pura Mangkunegaran.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Pengageng Wedhana Satrio Pura Mangkunegaran KRMT Lilik Priarso Tirtodiningrat, Kamis (3/03).

"Saya bilang sangat tahu, karena sejak kecil saat liburan pasti ke Solo" ungkapnya.

Menurut Lilik, dalam kesehariannya di Jakarta, Bhre lebih sering bermain dengan para abdi dalem Puro Mangkunegaran yang berada di sana daripada bermain dengan teman sepantarannya di sekolah.

Saat bermain itulah Bhre diajari tentang adat Mangkunegaran.

"Jadi sangat tahu, kebetulan Bhre dalam dua tahun ini diberi tugas oleh Gusti Putri (Ibu Bhre) untuk mewakilinya," terangnya.

Bhre juga dikenal sangat dekat dengan Raja Mangkunegaran IX. Ia sering berziarah ke makam ayahandanya di Astana Girilayu, Kabupaten Karanganyar, bahkan sampai tidur di sana. Ia juga sering pergi ke sana diam-diam.

Bhre Cakrahutomo lahir dan besar di Jakarta. Kendati demikian, ia dianggap sudah paham adat Mangkunegaran sebelum diangkat menjadi raja.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News