Seusai Disebut Gibran, Bupati Karanganyar Buru-buru Klarifikasi

jateng.jpnn.com, SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka bersiap menambah koridor Batik Solo Trans (BST) di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, setelah ada persetujuan dari pemerintah daerah setempat.
"Kalau Pak Juli (Bupati Karanganyar Juliyatmono) memperbolehkan akan segera kami follow up," katanya, Senin (4/7).
Mengenai penambahan koridor BST, dia sudah menginstruksikan kepada Dinas Perhubungan untuk fokus menambah koridor di luar kota.
"Kalau ada penambahan jangan di dalam kota, tambah koridor di luar kota, Solo Raya biar terkoneksi semua," katanya.
Meski demikian, lanjut Gibran, semua tergantung dari persetujuan masing-masing bupati.
Sebelumnya, Gibran sempat menjawab salah satu pertanyaan dari warganet terkait rencana penambahan rute BST hingga ke Karanganyar.
Pada kesempatan tersebut, Gibran menyebut Bupati Karanganyar menolak rencana tersebut.
Terkait hal itu, Juliyatmono mengatakan rencana BST masuk ke Karanganyar masih dalam kajian.
Bupati Karanganyar Juliyatmono disebut Gibran Rakabuming Raka saat membalas cuitan warganet di Twitter. Begini klarifikasinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News
BERITA TERKAIT
- Fan Persis Minta Jacksen Keluar, Begini Tanggapan Gibran
- APG 2022 Resmi Ditutup, Masih Ada PR Buat Gibran dan Menpora
- APG 2022 di Solo, 2 Seri Prangko Terbaru Bakal Diluncurkan, Nih Penampakannya
- Pertandingan APG 2022 di Solo Tak Pernah Sepi Penonton
- Begini Penjelasan INASPOC Soal Nasib Atlet APG 2022 yang Terpapar Covid-19
- Penutupan APG 2022, Jokowi Dipastikan Datang, Gibran Siapkan Kejutan