Gus Yusuf Mantap Maju Pilgub Jateng 2024, Jangan Dianggap Sepele!

Senin, 03 Juli 2023 – 21:34 WIB
Gus Yusuf Mantap Maju Pilgub Jateng 2024, Jangan Dianggap Sepele! - JPNN.com Jateng
Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Jawa Tengah M. Yusuf Chudlori (Gus Yusuf). (ANTARA/Heru Suyitno)

jateng.jpnn.com, MAGELANG - Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Tengah M. Yusuf Chudlori mementapkan diri untuk maju di Pemilihan Gubernur Jateng 2024.

Berdasarkan hasil Rakerwil DPW PKB Jawa Tengah beberapa waktu lalu, pria yang akrab disapa Gus Yusuf akan diusung PKB sebagai Calon Gubernur Jawa Tengah pada pilkada mendatang.

Dia mengakui beberapa partai mulai berkomunikasi terkait Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng 2024.

"Beberapa partai mulai berkomunikasi dengan PKB, tentu ini baru penjajakan karena partai apa pun hari ini masih konsentrasi pada pemilihan legislatif dan pemilihan presiden dan wakil presiden," katanya di Magelang, Senin (3/7).

Menurutnya, teman-teman PKB mulai menyosialisasikan Pilgub Jateng 2024 dengan tagline "Budal Gus" sudah berjalan sekitar tiga bulan.

"Alhamdulillah respons dari berbagai komunitas positif, juga tentu dari kalangan internal kami di kalangan pesantren, kalangan keluarga besar NU ini sangat menyambut baik munculnya figur dari pesantren untuk maju pada kontestasi 2024," katanya.

Pengasuh Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Kabupaten Magelang ini menuturkan pada Pilgub 2018, PKB mengusung pasangan Sudirman Said dan Ida Fauziyah dengan meraih suara 41 persen.

"Perolehan suara itu luar biasa karena Pak Dirman dan Ibu Ida notabene tidak dikenal masyarakat Jawa Tengah. Kedua figur tersebut relatif belum dikenal di Jawa Tengah, tetapi hasilnya bisa luar biasa 41 persen," katanya.

M. Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf mantap maju di Pilgub Jateng 2024 dengan diusung PKB. Pengalaman PKB di 2018 jadi modal utama.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia