Hendi Gaet Bank Jateng, Kabar Baik Buat Semua Pedagang Relokasi Pasar Johar

Jumat, 04 Februari 2022 – 07:00 WIB
Hendi Gaet Bank Jateng, Kabar Baik Buat Semua Pedagang Relokasi Pasar Johar - JPNN.com Jateng
Tim Inafis tengah mengambil sampel arang kebakaran Relokasi Pasar Johar untuk identifikasi lebih lanjut. FOTO: Humas Polda Jateng.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Tindak lanjut Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang pasca-kebakaran di relokasi Pasar Johar terus berlanjut. Satu di antaranya adalah terkait bantuan modal untuk para pedagang terdampak.

Bank Jateng digaet sebagai langkah menyalurkan suntikan dana (skim kredit) kepada ratusan pedagang yang terdampak kebakaran pada Rabu (2/2) malam.

Skim kredit merupakan suatu pembiayaan yang diberikan kepada UMKM sebagai dukungan dan peran pemerintah menyalurkan kredit.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memutuskan memilih Bank Jateng untuk mewujudkan bantuan kredit yang tidak memberatkan pedagang.

"Kami sudah minta Bank Jateng untuk skim kredit yang tidak terlalu memberatkan. Bank Jateng akan memberikan keringanan untuk para pedagang, seperti bunga bank atau apapun," kata pria yang akrab disapa Hendi dalam keterangan tertulis, Kamis (3/1).

Selain bantuan berupa kredit, Hendi menyebut tengah menyiapkan lahan untuk relokasi selanjutnya. Hal itu dilakukan lantaran belum semua pedagang terdaftar di Pasar Johar Baru.

Hendi menyebut, langkah itu segera dilakukan, tetapi masih menunggu data dari Dinas Perdagangan Kota Semarang menggunakan alokasi anggaran Biaya Tidak Terduga (BTT) yang bersumber dari APBD dana dari APBD.

"Segera mungkin saya akan menemui korban, apa yang mereka inginkan. Setelah itu, kami bahas sesuai keinginan mereka," paparnya.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi memilih Bank Jateng untuk memberi bantuan kredit yang tidak memberatkan pedagang relokasi Pasar Johar.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News