Banyak Rumput Gondrong & Sampah Berceceran, Mbak Ita Ingin Pembenahan Semarang Zoo: Jangan Memalukan

Sabtu, 13 April 2024 – 19:08 WIB
Banyak Rumput Gondrong & Sampah Berceceran, Mbak Ita Ingin Pembenahan Semarang Zoo: Jangan Memalukan - JPNN.com Jateng
Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu saat tinjauan di Semarang Zoo. FOTO: Humas Pemkot Semarang.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau Kebun Binatang Mangkang atau yang dikenal dengan Semarang Zoo saat libur Lebaran 2024.

Mbak Ita, begitu dia disapa mengungkap banyak temuan yang harus dibenahi. Tempat wisata milik PT. Taman Satwa Semarang, bagian Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Semarang itu dinilai masih kurang apik dalam mengelola.

"Tadi begitu saya lihat dan tinjau memang banyak yang harus diperbaiki," ujar Mbak Ita, seusai menyusuri, melihat aktivitas satwa dan menyapa para pengunjung Semarang Zoo, Sabtu (14/4).

Dia mengatakan perbaikan-perbaikan yang harus dilakukan yaitu, dimulai dari lingkungan di jalan raya arah gerbang masuk ke Semarang Zoo.

Dalam pembenahan, Mbak Ita meminta dilakukan antar-organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Semarang. Kerja kolaboratif tersebut, menurutnya, akan membuahkan hasil terbaik.

"Itu arah masuk rumput gondrong-gondrong. Mestinya OPD dengan BUMD  bisa berkolaborasi, dan saling komunikasi. Tinggal angkat telepon kemudian bisa dibersihkan," katanya.

Dari mulai tempat parkir hingga memasuki area loket tiket, dirinya mendapati beberapa titik yang masih kotor dan kurang terawat. "Perlu banyak pembenahan," katanya, tegas.

Sorotan selanjutnya terkait permasalahan kebersihan. Dalam hal ini, pihaknya mengajak masyarakat dapat membuang sampah pada tempat yang telah disediakan.

Mbak Ita ingin pembenahan Semarang Zoo karena banyak rumput gondrong & sampah sampah.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News