Keren, 10 Perusahaan di Semarang & Demak Raih Penghargaan Program JKN, Berikut Daftarnya

Jumat, 07 Juni 2024 – 14:18 WIB
Keren, 10 Perusahaan di Semarang & Demak Raih Penghargaan Program JKN, Berikut Daftarnya - JPNN.com Jateng
Penyerahan penghargaan Program JKN kepada 10 perusahaan. FOTO: Humas BPJS Kesehatan Cabang Semarang.

Adapun untuk badan usaha terdaftar di Kabupaten Demak sejumlah 618 badan usaha, badan usaha di Kota Semarang sejumlah 7.493 badan usaha.

"Jatuh sakit itu tidak ada kalendernya, kami beharap badan usaha agar terus mendaftarkan para pekerja baru yang ada diperusahaan ke Program JKN," ujarnya.

"Kalau sudah sakit, apalagi penyakit kronis dan berbiaya tinggi, tentunya gaji yang diterima bisa habis untuk biaya pengobatan jika tidak memiliki JKN," katanya.

Sementara itu, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menyebut keberhasilan Program JKN tidak terlepas dari peran aktif dari badan usaha yang ada di Kota Semarang.

Peran badan usaha untuk mendaftarkan seluruh pekerjanya beserta keluarganya dalam Program JKN merupakan wujud nyata komitmen dan kepedulian kepada kesejahteraan masyarakat, dan para pekerjanyam

"Ini dibuktikan dengan tingkat kepesertaan kota semarang yang telah mencapai 100 persen dalam program JKN ini. Dan selanjutnya kami juga akan mendorong untuk meningkatkan kepesertaan aaktif dalam Program JKN agar bisa 100 persen pula," ujar perempuan yang akrab disapa Mbak Ita.

Menurutnya, Program JKN telah memainkan peran penting dalam mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia untuk mencapai kesehatan yang universal.

Program JKN telah memberikan akses kesehatan yang lebih luas bagi massyarakat baik di Kota Semarang pada khususnya dan daerah lain pada umumnya.

Berikut daftar 10 perusahaan di Semarang & Demak meraih penghargaan Program JKN.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News