1.946 Warga Kudus Telah Mendaftar Cek Kesehatan Gratis

Program CKG ini dilayani di 19 puskesmas, sementara untuk bayi baru lahir bisa dilakukan di seluruh rumah sakit dan klinik persalinan di Kudus.
Masyarakat yang telah mendaftar melalui aplikasi Satu Sehat akan mendapat notifikasi sepekan sebelum tanggal lahir mereka, sebagai pengingat untuk melakukan cek kesehatan di puskesmas terdekat.
Dengan adanya layanan ini, diharapkan masyarakat bisa lebih waspada terhadap kondisi kesehatannya dan mendapatkan penanganan sejak dini. Jika ditemukan potensi penyakit, pasien bisa segera ditindaklanjuti di tingkat puskesmas, atau dirujuk ke rumah sakit jika kondisinya lebih serius.
Untuk mendukung kelancaran program ini, sementara waktu penggunaan reagen mengandalkan stok yang tersedia di masing-masing puskesmas serta pemenuhan dari APBD Kudus. (antara/jpnn)
Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) di Kabupaten Kudus mendapat respons positif dari masyarakat.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News