Ramadan Makin Nyaman Urus JKN Lewat Pandawa

Jumat, 07 Maret 2025 – 11:27 WIB
Ramadan Makin Nyaman Urus JKN Lewat Pandawa - JPNN.com Jateng
Ilustrasi mengakses Pandawa untuk mengurus JKN. FOTO: Humas BPJS Kesehatan Cabang Semarang.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - BPJS Kesehatan Cabang Semarang memastikan pelayanan administrasi bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) tetap terlayani dengan baik selama Ramadan.

Servis publik itu dilakukan melalui Pelayanan Adminstrasi melalui Whatsapp (Pandawa) karena waktu pelayanan di kantor cabang tutup lebih cepat, dibuka mulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan 13.30 WIB.

"Namun, kami pastikan pelayanan bagi peserta tetap optimal melalui berbagai kanal layanan nontatap muka seperti Pandawa," kata Kepala BPJS Kesehatan Cabang Semarang Sari Quratul Ainy, Jumat (7/3).

Layanan Pandawa dapat dipilih sebagai alternatif sampai pukul 17.00 dari Senin hingga Jumat. Peserta tetap bisa mengakses layanan administrasi diluar jam tersebut. Hanya saja, pelayanan akan diproses di hari berikutnya.

"Peserta cukup mengakses melalui WhatsApp pada nomor 08118165165. Tak hanya bisa dimanfaatkan saat Ramadan saja, layanan ini dapat dimanfaatkan bagi seluruh masyarakat yang ingin mengurus kepesertaan JKN namun terkendala jarak dan waktu," ujarnya.

Melalui Pandawa peserta dapat memanfaatkan pelayanan informasi. Peserta dapat melakukan cek status kepesertaan, cek tagihan iuran, cek virtual account, dan skrining kesehatan.

Termasuk mengakses info JKN, mengakses panduan, dan mencari lokasi kantor cabang BPJS Kesehatan serta fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Peserta yang ingin menyampaikan pengaduan atas pelayanan kesehatan akan diarahkan pada Saluran Informasi, dan Penanganan Pengaduan (SIPP) untuk menginformasikan pengaduan atau permintaan informasi dari peserta JKN.

Kini cukup akses Pandawa untuk mengurus JKN selama Ramadan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News