Pembangunan Rel Layang Simpang Joglo Memasuki Babak Baru, Warga Solo Siap-siap

Penyempitan jalan pun diprediksi bakal terjadi hingga pertengahan 2023.
"Tentu saja akan selesai ketika kontruksi single elevated railway kami operasikan untuk perjalanan kereta api pada pertengahan 2023. Mengapa lama? Karena setelah ada penyempitan kami akan buat perancah yang disesuaikan dengan jembatan rangka baja,” jelas Dheky.
Dheky menambahkan pihaknya telah melakukan sosialisasi yang dimulai pada 31 Mei dengan cara menggelar pertemuan bersama warga di wilayah terdampak, sosialisasi di event Solo Car Free Day, serta pemasangan sejumlah spanduk informasi terkait pembangunan tersebut.
“Sosialisasi akan dilakukan hingga 6 Juni nanti, agar pelaksanaannya tidak terlalu membebani masyarakat sekitar. Harapannya masyarakat bisa menentukan rute alternatif sehingga aktivitasnya tidak terganggu,” pungkasnya.(mcr21/jpnn)
Pembangunan jalur ganda Kereta Api Solo-Semarang atau Jembatan Layang Simpag Joglo memasuki babak baru.
Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News