2.000 Kendaran di Kudus Sudah Mendaftar MyPertamina
jateng.jpnn.com, KUDUS - Sebanyak 2.000 kendaran roda empat di Kabupaten Kudus sudah tercatat pada website MyPertamina.
Pendaftaran tersebut merupakan salah satu syarat untuk bisa membeli bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis Pertalite dan Solar.
Area Manager Communication, Relations, and Corporate Social Responsibility (CSR) Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga Brasto Galih Nugroho mengatakan pendaftaran program Solar atau Pertalite subsidi untuk roda empat di wilayah Kudus dibuka mulai 1 Agustus 2022.
"Jumlah pendaftarnya hingga tanggal tiga Agustus 2022 sudah mencapai 2.000 kendaraan, termasuk kendaraan umum," katanya, Rabu (3/8).
Untuk mendaftar, lanjut dia, caranya cukup mudah karena masyarakat bisa melakukannya sendiri dari rumah.
"Kalaupun membutuhkan bantuan masyarakat Kudus bisa melakukan pendaftaran langsung program Solar subsidi atau Pertalite roda empat di 22 SPBU yang bisa dilihat di laman mypertamina.id," ujarnya.
Salah satu SPBU di Kudus yang menyiapkan petugas khusus untuk melayani masyarakat yang hendak mendaftar melalui website MyPertamina, yakni SPBU Panjang dan SPBU Dawe.
Galih menjelaskan setelah para pendaftar selesai diverifikasi, selanjutnya meraka akan mendapatkan quick response (QR) code.
Sebanyak 2.000 kendaran di Kabupaten Kudus sudaj tercatat di website MyPertamina.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News