Keluarga Buka Suara Soal Video Abu Bakar Ba'asyir yang Sudah Mengakui Pancasila

Kamis, 04 Agustus 2022 – 15:37 WIB
Keluarga Buka Suara Soal Video Abu Bakar Ba'asyir yang Sudah Mengakui Pancasila - JPNN.com Jateng
Ustaz Abu Bakar Ba'asyir saat sedang menyampaikan pandangannya tentang Pancasila. Foto : Tangkap Layar Video di Akun Twitter @Khoirudib_26

jateng.jpnn.com, SUKOHARJO - Beredar sebuah video yang memperlihatkan pendiri Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki, Sukoharjo, Ustaz Abu Bakar Ba'asyir, mengakui adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

Di dalam video tersebut pandangan Abu Bakar Ba'asyir tentang Pancasila sudah berubah. Dulu dia menganggap pancasila bertentangan dengan syariat Islam dan menyebut mengakui Pancasila berarti syirik.

Namun kini, berdasarkan video tersebut Abu Bakar Ba'asyir sepakat dengan pandangan umum para ulama Indonesia yang menyetujui Pancasila.

"Indonesia berdasar Pancasila itu mengapa disetujui ulama karena dasarnya tauhid, Ketuhanan Yang Maha Esa. Ini pengertian saya terakhir," kata Abu Bakar dalam video tersebut.

Video yang sempat viral di media sosial Twitter tersebut dibenarkan oleh putra Abu Bakar Ba'asyir, Abdul Rochim.

Saat ditemui di Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki, Kamis (4/8) siang, Rochim mengatakan video tersebut dibuat saat Ramadan 2022 ketika acara buka bersama para santri Al Mukmin.

"Jadi memang benar itu adalah video Ustaz Abu Bakar. Beliau menjelaskan tentang bagaimana memandang Pancasila pada saat ini," katanya.

Menurut Rochim, Abu Bakar Ba'asyir dulu memandang Pancasila sebagai sebuah ideologi yang bertentangan dengan hukum-hukum Islam. Namun, setelah melakukan kajian ulang, Abu Bakar meyakini bahwa Pancasila dibuat oleh ulama-ulama saat itu untuk menerapkan Islam secara kaffah atau sempurna.

Begini alasan Abu Bakar Ba'asyir yang dikabarkan sudah mengakui Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News