Oknum Paspampres Pukul Sopir Truk di Solo, Minta Maaf Seusai Viral

Jumat, 12 Agustus 2022 – 14:33 WIB
Oknum Paspampres Pukul Sopir Truk di Solo, Minta Maaf Seusai Viral - JPNN.com Jateng
Anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Hari Misbah saat melakukan klarifikasi atas perbuatannya di Balai Kota Surakarta, Jumat (12/08/2022). Foto: Romensy Augustino/JPNN.com

Selain itu, Hari juga menyita SIM milik sopir tersebut, sedangkan truk juga mengalami kerusakan pada bagian belakang. 

Hari pun kemudian diminta untuk menghadap Wali Kota Surakarta Gibran Rakabumig Raka pada Jumat (12/08) siang. 

Saat dikonfirmasi, Hari membenarkan kronologi yang ditulis @txtdrberseragam. Dirinya kala itu sedang tidak bertugas. 

"Di lampu merah, posisi sudah merah kami maksain maju. Sedang tidak mengawal. Mobil satu sama driver," tuturnya.

Hari mengaku sudah bertemu dengan orang yang dia pukul. SIM yang dia sita juga sudah dikembalikan dan kerusakan truk akan diganti oleh asuransi.

"SIM dikembalikan dari pihak rental karena yang menahan SIM pihak rental, sedangkan kerusakan truk dari asuransi," katanya.

Di sisi lain akun @txtdrberseragam telah menghapus unggahannya. Akun tersebut juga sudah mengklarifikasi bahwa permasalahan antara sopir truk dan oknum Paspampres sudah selesai.

"Sudah clear min permasalahannya, SIM juga sudah kembali ke tangan ayah saya. Saya klarifikasi saja kalau masalah sudah clear," tulis akun tersebut.(mcr21/jpnn)

Oknum Paspampres pukul sopir truk di Solo. Permintaan maaf disampaikannya seusai viral di media sosial. Begini kronologinya.

Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News