Unik, Puluhan ODGJ Griya PMI Solo Jadi Model Fashion Show
jateng.jpnn.com, SOLO - Puluhan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Griya Palang Merah Indonesia (PMI) Solo melakukan kegiatan unik menyambut hari kemerdekaan Indonesia ke-77.
Mereka secara bergantian berlenggak-lenggok bak model profresional di atas arena yang dibuat di halaman Griya PMI Solo, Senin (15/08) sekitar pukul 10.00 WIB.
Total ada sekitar 35 warga yang mengikuti kegiatan tersebut.
"Kami Kampus AKBARA menyelenggarakan kegiatan ini dengan tujuan agar teman-teman ODGJ bisa lebih mengenal HUT ke-77 RI ini," ungkap Wakil Direktur AKBARA, Agus Setyo Utomo setelah kegiatan.
Agus menjelaskan pihaknya ingin agar kegiatan fashion show juga bisa dilakukan oleh para ODGJ.
Selain fashion show, sebanyak 35 warga Griya PMI itu juga diajak untuk mengikuti lomba melipat baju dan baris-berbaris.
Baca Juga:
Tatkala sedang melakukan baris-berbaris instruktur kegiatan memerintahkan kepada setiap ODGJ untuk memijat pundak orang yang ada di depan mereka.
"Kegiatan ini juga untuk melatih syarat-syarat motorik para ODJG," katanya.
Menyambut HUT ke-77 RI, puluhan ODGJ di Griya PMI Solo jadi model fashion show. Yuk, intip keunikan kegiatan meraka.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News