Semarak HUT Polwan, Polda Jawa Tengah Gelar Senam Hingga Bakti Sosial
Kombes Iqbal menyebut polwan juga telah terbukti memberi pendampingan psikologis pada korban kejahatan dan bencana alam.
"Seperti penanganan kasus anak dan perempuan, merupakan sejumlah kegiatan yang sering mengedepankan peran polwan," ujarnya.
Harapannya para polwan menjadi lebih bersemangat dan profesional dalam bekerja dengan mengedepankan prestasi. Termasuk, kata Kombes Iqbal, Polri memberikan kesempatan polwan menduduki jabatan strategis.
"Sudah ada polwan yang menjadi Kapolres bahkan Kapolda. Semoga lebih profesional dan mampu meningkatkan citra dan maruah Polri dalam bertugas di masyarakat," katanya. (mcr5/jpnn)
Menyambut HUT ke-74 Polwan, Polda Jawa Tengah menggelar beberapa rangkaian acara seperti senam hingga bakti sosial.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News