Gibran Pimpin Apel Panitia Muktamar Muhammadiyah di Solo

Sabtu, 01 Oktober 2022 – 20:34 WIB
Gibran Pimpin Apel Panitia Muktamar Muhammadiyah di Solo - JPNN.com Jateng
Apel Kesiapsiagaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Stadion Manahan Solo, Sabtu (1/10/2022). ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com, SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka memimpin apel kesiapsiagaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/1).

Gibran mengatakan Muktamar Muhammadiyah kali ini merupakan yang ketiga kalinya diadakan di Solo.

"Diperkirakan tiga juta partisipan akan hadir di kota ini, bukan jumlah sedikit, tentu hal ini akan berimbas pada kepadatan lalu lintas di Solo," katanya.

Pihaknya akan dilakukan antisipasi sedini mungkin, termasuk penerapan rekayasa manajemen lalu lintas di lokasi yang akan berpotensi rawan kemacetan.

"Lakukan pengecekan kembali rambu-rambu petunjuk arah yang telah terpasang. Pesan saya jajaran aparatur yang bertugas tingkatkan selalu koordinasi dan sinergitas, semoga pelaksanaan muktamar berjalan lancar," kata Gibran.

Ketua Panitia Penerima Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah Sofyan Anif mengatakan kegiatan tersebut digelar untuk memastikan kesiapan seluruh pihak yang akan terlibat.

"Hari ini kami semua termasuk jajaran panitia pusat, panitia penerima, dan seluruh jajaran di Solo melakukan apel kesiapsiagaan untuk sukses muktamar ke-48," katanya.

Dia mengatakan apel tersebut dipimpin oleh Gibran Rakabuming Raka selaku penasehat panitia.

Gibran Rakabuming Raka memimpin apel kesiapsiagaan Muktamar Muhammadiyah di Stadion Manahan Solo.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News