Peringati Hari Standar Dunia, BSN Akan Pamerkan Produk Unggulan di Solo
"Beberapa produk yang akan dipamerkan di antaranya kendaraan listrik, helm, alat sistem pertanian, bata ringan, makanan dan minuman, produk perikanan olahan, mainan anak, serta emas atau logam mulia," katanya.
IQE ke-10 tersebut akan diikuti oleh sebanyak 16 instansi baik dari pemerintah maupun swasta.
Beberapa perusahaan menengah dan besar penerap SNI yang selama ini menjadi role model BSN dalam penerapan SNI seperti PT Pupuk Kujang, PT Petrokimia Gresik, PT Pupuk Kaltim.
Kemudian PT Antam Tbk UBPP Logam Mulia, PT PLN (Persero) Pusat Sertifikasi, dan PT Sinar Harapan Plastik akan terlibat pada pameran IQE sekaligus membawa UMKM binaannya yang sudah menerapkan standar.(antara/jpnn)
BSN akan pamerkan produk unggulan SNI di Solo dalam rangka memperingati Hari Standar Dunia
Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News