Keluarga PNS Bapenda Semarang Akan Kirim Surat kepada Presiden Jokowi, Isinya Soal Ini

Rabu, 12 Oktober 2022 – 17:30 WIB
Keluarga PNS Bapenda Semarang Akan Kirim Surat kepada Presiden Jokowi, Isinya Soal Ini - JPNN.com Jateng
Prosesi pemakaman Iwan Boedi PNS Semarang saksi korupsi di TPU Salaman Mloyo. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. M Iqbal Alqudusy menduga pembunuh Iwan Boedi merupakan seorang yang andal dan terlatih.

Dari hasil identifikasi bahwa pelaku mengetahui dan memahami titik lokasi sebelum melakukan pembunuhan di Kawasan Marina Kota Semarang.

"Diduga yang bersangkutan, pertama, sudah mengetahui situasi di sekitar Marina tersebut," Kombes Iqbal.

Diduga, pelaku pembunuhan tersebut telah melakukan pemetaan situasi dan kondisi lokasi sebelum melakukan eksekusi terhadap korban.

"Karena memang di situ hanya ada beberapa lokasi pintu masuk, dijaga oleh portal, kemudian di sana juga ada blank spot," ujarnya.

Kombes Iqbal menyebut lokasi penemuan jenazah korban berada di tengah-tengah ilalang yang jarang dijamah orang. Menurutnya, upaya tersebut adalah bukti kepandaian dari pelaku.

"Kalau dilihat dari korban dan lokasi yang dia pilih pasti yang bersangkutan sudah tahu lokasi itu," tuturnya.

Lebih lanjut, Mantan Kasatgas Humas Nemangkawi itu menyatakan dugaan bahwa pelaku merupakan sosok yang terlatih dan adal melakukan kejahatan.

Keluarga Iwan Boedi PNS Bapenda Semarang saksi korupsi akan bersurat kepada Presiden Jokowi. Isinya minta kepolisian segera usut tuntas kasus pembunuhan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News