Waduh, RSUD Bendan Pekalongan Rawat 10 Pasien Covid-19

Rabu, 09 November 2022 – 16:30 WIB
Waduh, RSUD Bendan Pekalongan Rawat 10 Pasien Covid-19 - JPNN.com Jateng
Salah seorang keluarga pasien Rumah Sakit Umum Daerah Bendan Kota Pekalongan sedang mengurus biaya administrasi rawat inap. (ANTARA/HO-Humas Kota Pekalongan)

jateng.jpnn.com, PEKALONGAN - Sebanyak 10 pasien yang diduga terpapar Covid-19 menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Bendan, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (9/11).

Kepala Bidang Pelayanan Keperawatan RSUD Bendan Kota Pekalongan Difayana mengatakan bahwa ada peningkatan kasus Covid-19 karena dipengaruhi faktor kondisi cuaca dan lainnya.

"Di RSUD Bendan ini pasien yang diisolasi datang ke RSUD Bendan bukan karena keluhan Covid-19, tetapi keluhan kormobit. Namun, setelah dilakukan tes cepat (antigen) ternyata positif Covid-19," katanya.

Dia mengatakan saat ini kasus Covid-19 tidak separah dulu karena pasien tidak mengalami gangguan pernafasan atau lainnya.

Namun demikian, kata dia, masyarakat tetap perlu menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan meski kasus Covid-19 sudah berstatus endemi.

Selain itu, masyarakat juga perlu melakukan vaksinasi booster atau vaksin ketiga dan vaksin ke empat ke fasilitas pelayanan kesehatan.

"Saat ini masyarakat cenderung mengabaikan protokol kesehatan sehingga hal tersebut rawan menimbulkan penyebaran Covid-19 makin mudah," katanya.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Pekalongan Indah Kurniawati mengatakan berdasar data di corona.pekalongankota.go.id disebutkan ada 42 kasus Covid-19.

Sebanyak 10 pasien diduga Covid-19 dirawat di RSUD Bandan, Kota Pekalongan, Jawa Tengah.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News