Warga Jateng Lapor Jalan Rusak, Hasilnya Bikin Dia Terkejut
jateng.jpnn.com, KENDAL - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah berkomitmen merespons laporan dari masyarakata terkait infrastuktur, khususnya jalan yang rusak.
Hal tersebut terbukti dengan yang baru-baru ini dirasakan David (33) warga Kendal, Jateng, yang melaporkan kondisi jalan rusak di ruas Weleri-Sukorejo, Kabupaten Kendal, tepatnya di Desa Pageruyung.
Petugas langsung turun ke lokasi untuk menambal aspal yang berlubang, Rabu (15/3), selang dua hari dia melaporkan jalan rusak lewat aplikasi Jalan Cantik.
Dia awalnya prihatin dengan kondisi jalan di Pageruyung yang banyak terdapat lubang dan kemudian memotret jalan berlubang itu untuk dilaporkan.
"Iya, saya sering lewat sini, dan kondisinya banyak yang rusak. Saya laporkan lewat Jalan Cantik, waktu itu Senin kemarin," katanya, Kamis (16/3).
Laporannya tersebut mendapat respons dari Pemprov Jateng hanya berselang dua hari setelah dia melapor, jalan berlubang itu segera diperbaiki.
"Rabu sudah diperbaiki. Cepat sekali. Aplikasi Jalan Cantik sangat bermanfaat," ujarnya.
Hal serupa juga disampaikan warga Pageruyung yang bernama Muhammad Eliya.
Warga Jateng berinisiatif melaporkan jalan rusak lewat aplikasi yang disediakan Ganjar Pranowo. Hasilnya bikin dia terkejut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News