Pertumbuhan Ekonomi Jateng Lampaui Nasional pada Triwulan I 2023

Jumat, 05 Mei 2023 – 20:53 WIB
Pertumbuhan Ekonomi Jateng Lampaui Nasional pada Triwulan I 2023 - JPNN.com Jateng
Kepala BPS Jawa Tengah Dadang Hardiwan. FOTO: Tangkapan layar.

Pertumbuhan ekonomi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tumbuh 5,31 persen secara YoY, disusul Jawa Tengah dengan 5,04 persen YoY, Jawa Barat 5,00 persen YoY, Jawa Timur dan DKI Jakarta 4,95 persen YoY, serta Banten 4,68 persen YoY.

"Kalau kami bandingkan dengan provinsi besar di Jawa, Jabar, Jatim, tercatat pertumbuhan ekonomi di Jateng yang tumbuh 5,04 persen, lebih tinggi dibandingkan Jabar 5 persen, Jatim 4,95 persen serta lebih tinggi dengan ekonomi nasional yang tumbuh 5,03 persen," ujarnya.

Pertumbuhan perekonomian Jawa Tengah, menurutnya juga disokong beberapa hal. Seperti faktor dipengaruhi belanja modal APBN yang tumbuh sebesar 29,51 persen.

Dadang menambahkan, dalam kontribusi pertumbuhan ekonomi nasional, Jawa Tengah menjadi provinsi terbesar keempat dengan menyumbang 14,54 persen. (mcr5/jpnn)

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat ekonomi Jawa Tengah tumbuh positif pada triwulan I 2023 sebesar 5,04 persen secara Year on Year (Y-o-Y).

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News