40 Personel Terbaik Polda Jateng Ikuti Pelatihan Pengamanan VIP Pemilu 2024

Senin, 15 Mei 2023 – 19:28 WIB
40 Personel Terbaik Polda Jateng Ikuti Pelatihan Pengamanan VIP Pemilu 2024 - JPNN.com Jateng
Sebanyak 40 personel terbaik Polda Jateng mengikuti pelatihan pengamanan VIP Pemilu 2024. FOTO: Humas Polda Jateng.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sebanyak 40 personel Polda Jawa Tengah mengikuti pelatihan pengamanan very important person (VIP) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Pelatihan itu digelar di Markas Komando Satuan Brigade Mobil (Sat Brimob) Polda Jawa Tengah, Srondol, Banyumanik, Kota Semarang, Senin (15/5).

Wakil Kepala Polda (Wakapolda) Jawa Tengah Brigjen Pol. Abioso Seno Aji mengatakan tujuan dari pelatihan ini adalah untuk menyamakan persepsi, cara bertindak, prosedur secara teknik dan taktik dalam pelaksanaan pengamanan VIP.

"Kita sebagai anggota Polri harus siap menghadapi tantangan untuk melakukan pengamanan peilu 2024," kata Brigjen Abi.

Brigjen Abi menyebut, personel yang terpilih telah memenuhi syarat ketat. Dari 120 yang mendaftar hanya 40 personel lulus dalam proses seleksi mengikuti pelatihan pengamanan VIP.

Personel tersebut telah mengikuti serangkaian tahapan, mulai psikologi, tes kesamaptaan jasmani dan kemampuan menembak. Mereka akan menjalani pelatihan selama tujuh hari dengan para instruktur dan pelatih dari Sat Brimob Polda Jawa Tengah.

"Saudara akan diberi bekal pengetahuan dan keterampilan di antaranya teori, praktek dan aplikasi lapangan. Sehingga pelaksanaan tugas dapat berjalan sesuai SOP," tuturnya.

Jenderal bintang satu itu pun berpesan kepada seluruh instruktur, pelatih dan peserta pelatihan agar menanamkan kebanggaan dalam jiwa masing-masing atas terpilihnya mereka dalam kegiatan pelatihan pengamanan VIP Pemilu 2024.

Sebanyak 40 personel Polda Jawa Tengah mengikuti pelatihan pengamanan very important person (VIP) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News