Polisi Lakukan Uji Coba Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Kaligawe Semarang

Kamis, 08 Juni 2023 – 12:52 WIB
Polisi Lakukan Uji Coba Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Kaligawe Semarang - JPNN.com Jateng
Petugas memasang pembatas jalan menuju bawah jembatan Tol Kaligawe, Kota Semarang, Kamis. ANTARA/ I.C.Senjaya.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Mulai hari ini, Kamis (8/6), jalan di sekitaran jembatang Tol Kaligawe ditutup karena adanya rangkaian pembangunan proyek Tol Semarang-Demak.

Kasat Lantas Polrestabes Semarang AKBP Yunaldi mengatakan pihaknya mulai melakukan uji coba rekayasa lalu lintas di sekitar jembatan Tol Kaligawe.

Uji coba rekayasa lalu lintas, kata dia, akan dilakukan mulai 8 hingga 10 Juni 2023. "Rekayasa arus lalu lintas, terutama kendaraan dari arah Demak yang menuju Semarang," katanya.

Lebih lanjut, rekayasa lalu lintas yang dilakukan, antara lain mengalihkan kendaraan dari arah Demak yang akan menuju ke Semarang masuk ke dalam jalan tol untuk berputar arah kembali ke jalan utama.

"Sepeda motor dari arah Demak yang akan ke Semarang juga diarahkan masuk ke tol untuk berputar arah," katanya.

Selain itu, kata dia, kendaraan besar dari arah Jalan Arteri Yos Sudarso yang akan masuk ke jalan tol diminta untuk masuk melalui gerbang Tol Krapyak.

Uji coba selama tiga hari tersebut, menurut dia, akan dievaluasi sebelum diberlakukan secara resmi mulai 11 Juni.

"Kalau lancar, 11 Juni mulai dilakukan pembangunan," katanya.

Jalan di sekitaran jembatang Tol Kaligawe ditutup karena adanya rangkaian pembangunan proyek Tol Semarang-Demak.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News