Turunkan Kemiskinan, Ganjar Beri Bantuan Rp 94,6 Miliar di Kendal
jateng.jpnn.com, KENDAL - Bantuan keuangan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah senilai Rp 94.666.750.000 diserahkan untuk kelompok masyarakat dan Pemerintah Kendal, Kamis (8/6).
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut bantuan tersebut ditujukan untuk beberapa sektor, yaitu sektor ekonomi, sosial, pertanian, dan kesejahteraan masyarakat.
"Kita menyerahkan bantuan di beberapa sektor. Ada untuk desa, ada rumah tidak layak huni, bantuan petani, bantuan rumah ibadah kita berikan karena sudah bulan Juni," ujarnya seusai penyerahan bantuan secara simbolis di Kantor Desa Sidorejo, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal.
Selain menyerahkan bantuan, Ganjar juga melihat progres pemanfaatan bantuan yang diberikan kepada pemerintah daerah hingga pemerintah desa tersebut.
"Harapan kita seluruh anggaran dari negara, dari daerah itu, betul-betul tereksekusi dengan tepat karena ini menjadi stimulan pertumbuhan ekonomi," kata Ganjar.
Menurut Ganjar, program ini sengaja didesain untuk intervensi, khususnya terkait kesejahteraan masyarakat, peningkatan ekonomi, dan penanganan kemiskinan.
"Contohnya tadi penurunan angka kemiskinan ekstrem sama program stunting. Maka intervensi-intervensi sudah masuk," katanya.
Namun, di samping itu Ganjar menyebut tidak boleh melupakan berapa kemudian penyandang disabilitas yang bisa mendapatkan akses ini, sehingga di desa pun mereka musti mendapat perhatian kita.
Ganjar Serahkan Bantuan Keuangan Lintas Sektor Rp 94,6 Miliar di Kendal
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News