Berkat Aksi Prajurit Kostrad, Warga Sorong Kini Dapat Menikmati Air Bersih

Selasa, 24 Oktober 2023 – 06:00 WIB
Berkat Aksi Prajurit Kostrad, Warga Sorong Kini Dapat Menikmati Air Bersih - JPNN.com Jateng
Prajurit Kostrad bersama warga Sorong membangun sumber air. Foto: Dokumentasi untuk JPNN

"Kami warga Kampung Tampa Garam 1 mengucapkan terima kasih kepada bapak KASAD Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman dan Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak yang sudah memberikan bantuan air bersih, sehingga bisa kami nikmati di rumah masing-masing," kata Junickson Matu, Senin (24/10).

Dia mengatakan sudah 35 tahun lebih warga kesulitan mendapat air bersih. "Untuk mendapat air bersih, kami harus mendayung sejauh dua kilometer jaraknya," katanya.

Mayor Cpl Hidayat selaku Kasiasnik Peralatan Kostrad menjelaskan, program ini merupakan implementasi program pemerintah, yaitu menurunkan angka stunting.

Program TNI Manunggal Air yang dicanangkan meliputi tiga metode, yaitu metode gravitasi, pompa hidram dan sumur bor.

Metode gravitasi digunakan mana kala posisi penduduk berada dibawah sumber air. Metode pompa hidram digunakan ketika masyarakat berada di atas sementara sumber air dibawah.

Pompa hidram ini mampu mengalirkan air dari bawah ke atas tanpa menggunakan listrik dan akan mengalir non-stop.

Apabila dua metode tersebut tidak bisa digunakan maka metode ketiga sumur bor. Sebelum membor air di suatu daerah, terlebih dahulu dideteksi kandungan air dalam bumi menggunakan alat geo listrik.

Alat ini bisa mensonar posisi air sampai kedalaman 500 meter, tetapi selama ini cukup diangka paling dalam 100 Meter.

Program TNI AD Manunggal AIr mampu membuat warga Sorong, Papua Barat, menikmati air bersih.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News