Gaji Pemain PSM Makassar Tertunggak, PT LIB Belum Tahu, Hmmm
jateng.jpnn.com, BEKASI - Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares buka suara soal tunggakan gaji timnya selama 2-3 bulan.
Hal itu diungkapkan saat Tavares berbicara penyebab timnya takluk dari Persis dalam laga pekan ke-27 Liga 1 pada Senin (4/3).
"Kami memang banyak melakukan kesalahan bahkan pemain ingin memberikan performa yang bagus. Namun, ini bukan sekadar pertandingan sepak bola, di antara pemain ini ada yang belum mendapatkan gaji," ungkapnya.
Menanggapi hal tersebut, Dirfektur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) Ferry Paulus mengaku pihaknya belum memperoleh keterangan soal gaji tim PSM Makassar yang tertunggak.
"Waduh saya belum ada komunikasi lanjutan lagi sama klub PSM. Saya pikir begini, nomor satu, sebenarnya itu memang rumahnya PSM, tetapi Liga juga punya atensi kepada kesulitan-kesulitan finansial tadi," katanya, Rabu (6/3).
Ferry mengatakan pihaknya akan membuat tegas, agar hal utang tak menjadi masalah lagi di musim Liga Indonesia mendatang.
Baca Juga:
"Kami mau menata juga ke depan supaya ada barangkali lebih teratur finansial klub-klub untuk bisa menata persiapan musim depan, supaya enggak seperti sekarang ini. Apalagi kalau Liga 2 aduh lebih parah lagi ya," kata Ferry. (antara/jpnn)
PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) mengaku belum memperoleh keterangan soal gaji tim PSM Makassar yang tertunggak.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News