Laga Pembuka Proliga di Semarang, Bandung BJB Tandamata Tumbangkan Gresik Petrokimia
"Sudah ada perkembangan yang baik, semoga saja di pertandingan Minggu nanti bisa lebih baik lagi," katanya seusai laga.
Kapten tim Petrokimia, Mediol Stiovany Yoku juga mengaku sudah ada perkembangan signifikan. "Kami kedepan butuh chemistry yang lebih baik lagi, agar bisa tampil lebih baik," ujarnya.
Sementara Alim Suseno, pelatih Bandung BJB Tandamata mengaku bersyukur atas kemenangan dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia. "Kami sangat bersyukur atas kemenangan ini. Dan anak-anak tampil juga cukup baik," tuturnya.
Dia menyebut seharusnya timnya tidak perlu bermain sampai empat set jika anak-anak bisa lebih tenang set kedua. "Set kedua itu kami sudah unggul tiga angka, 23-20. Tapi anak-anak kurang tenang kami kalah," kata Alim
Sementara itu, salah satu bintang Bandung BJB Tandamata, Shella Bernadettha mengaku kepanasan bermain di pekan kedua PLN Mobile Proliga 2024 di Semarang ini.
"Unduk permainan di tim Bandung BJB Tandamata tidak ada masalah. Masalahnya cuma cuaca panas di Semarang," kata Shella Bernadettha.(mcr5/jpnn)
Bandung BJB Tandamata tumbangkan Gresik Petrokimia pada laga pembuka Proliga di Semarang.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News