Spanyol & Uzbekistan Memastikan Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17
jateng.jpnn.com, SOLO - Spanyol dan Uzbekistan memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 seusai bermain imbang pada laga terakhir Grup B di Stadion Manahan Solo, Kamis (16/11) pukul 16.00 WIB.
Sebanyak 4 gol tercipta dalam pertandingan terakhir di Grub B ini. Spanyol unggul dua gol terlebih dahulu lewat Igor Oyono pada menit ke-10, dan Roberto Martin pada menit 19.
Uzbekistan kemudian membalas lewat Bekhruz Shukurllaev pada menit ke-45+4 dan Amirbek Saidov pada menit ke-53. Skor 2-2 pun berakhir hingga pertandingan usai.
Hasil tersebut membuat Spanyol kokoh di puncak klasemen dengan poin 7, sedangkan Uzbekistan lolos sebagai peringkat 3 terbaik dengan poin 4.
Sementara itu, peringkat kedua ditempati oleh Mali dengan poin 6 yang menang telak atas Kanada di Stadion Gelora Bung Tomo dengan skor 5-1, sedangkan Kanada berada di juru kunci dengan poin 1.
Sebagai tim unggulan di Grup B, Spanyol menguasai jalannya babak pertama dan membuka gol lewat tendangan Igor Oyono pada menit ke-10 dari dalam kota penalti memanfaatkan bola muntah sepakan Roberto Martin.
Memasuki menit ke-19, giliran Roberto Martin yang mencetak gol yang memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Macr Bernal.
Uzbekistan yang lebih sering tertekan berhasil memperkecil kedudukan pada menit ke-45+4.
Spanyol dan Uzbekistan memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News