PDIP Kota Semarang Buka Peluang untuk Berkoalisi dengan Partai Lain

Selasa, 07 Mei 2024 – 20:10 WIB
PDIP Kota Semarang Buka Peluang untuk Berkoalisi dengan Partai Lain - JPNN.com Jateng
Sekretaris DPC PDIP Kota Semarang Kadarlusman. Foto: Danang Diska Atmaja/JPNN

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sekretaris DPC PDIP Kota Semarang Kadarlusman mengatakan partainya berpeluang untuk berkoalisi dengan partai lain, termasuk dengan Gerindra dalam Pilkada 2024.

"Kami sedang melakukan komunikasi dengan partai lain. Bisa dengan Gerindra, bisa dengan partai lain," katanya di kantor DPC PDIP Kota Semarang, Selasa (7/5).

Dia menyebutkan bahwa partainya dekat dengan semua partai baik dengan Gerindra, Golkar, Demokrat hingga PKS yang saat ini sedang dilaksanakan penjajakan.

"Komunikasi antarketua partai di Kota Semarang masih cair," ujarnya.

Meski demikian, dia mengatakan untuk Pilkada Kota Semarang, PDIP menargetkan mengusung wali kota.

"Kami porsinya mengusung wali kota," ungkapnya.

Dia juga mengatakan bahwa saat ini komposisi kursi di legislatif PDIP mendapatkan perolehan yang paling banyak.

"Partai lain enam kursi, lima kursi," tuturnya.

Sekretaris DPC PDIP Kota Semarang Kadarlusman mengatakan partainya berpeluang untuk berkoalisi dengan partai lain dalam Pilkada 2024.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News