Pak Nana Sudjana Beber 3 Kunci Penting Sukseskan Pemilu 2024 di Jateng
jateng.jpnn.com, SURAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Nana Sudjana menyatakan ada tiga hal yang perlu dilakukan untuk menyukseskan Pemilu 2024.
Ketiga poin itu ialah menjaga situasi kondusif, penguatan toleransi, dan mengawal proses demokratisasi.
Nana menyampaikannya hal tersebut saat memberi sambutan dalam Dialog Kebangsaan bertema Sukses Pemilu 2024 Menuju Indonesia Maju yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Hotel Alila, Kota Surakarta, Selasa (17/10).
"Seluruh komponen masyarakat perlu bersatu dan berkolaborasi dalam menyukseskan semua tahapan pemilu, hingga terpilih pemimpin yang mampu membawa Indonesia ke arah kemajuan,” kata Nana.
Purnawirawan Polri dengan pangkat terakhir komjen itu menjelaskan kolaborasi menjaga situasi kondusif perlu terus diupayakan oleh pemda, polda, kodam, dan instansi ataupun lembaga terkait.
Nana juga menegaskan pentingnya upaya bersama untuk menguatkan toleransi. Sebab, suhu politik cenderung meningkat menjelang pemilu 2024.
Lebih lanjut Nana mengatakan masyarakat Jateng sebagai bagian bangsa yang menghargai keragaman dan kebinekaan harus terus mengedepankan toleransi dan saling menghormati satu sama lain.
Oleh karena itu, Nana mendorong keterlibatan tokoh agama dan pemuka masyarakat, terutama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FWKD), dan lainnya.
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Nana Sudjana menyatakan ada tiga hal yang perlu dilakukan demi menyukseskan Pemilu 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News