Warga Terdampak Tol Yogyakarta-Bawen Segera Terima Uang Ganti Rugi, Pemprov Wanti-wanti
Bahkan apabila nantinya yang ganti kerugian masih ada sisa usai membeli tanah, dia berharap bisa membuka usaha jualan makanan.
“Ada rencana buat usaha jualan. Jualan yang laku, mungkin jualan makanan,” ucap Nuryati.
Djatun, warga Karangtengah menuturkan dengan uang ganti kerugian yang diterima dari proyek tol nantinya akan dimanfaatkan untuk membeli lahan. Meski diakuinya mencari lahan yang sesuai saat ini bukanlah hal mudah.
“Kami pun berat harus mencari lahan yang harganya bisa sesuai. Keuangan jangan sembarangan pakainya. Setelah selesai (beli lahan), sisa (uang ganti rugi) itu bisa dipakai lainnya,” kata pria yang lahan dan rumahnya akan terkena proyek tol. (mar4/jpnn)
Pemprov Jateng wanti-wanti kepada warga terdampak pembangunan Tol Yogyakarta-Bawen. Pesannya bijak.
Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News