Banjir Bandang Terjadi di Dataran Tinggi Dieng, Begini Kondisi Terkininya

Kamis, 03 Februari 2022 – 18:05 WIB
Banjir Bandang Terjadi di Dataran Tinggi Dieng, Begini Kondisi Terkininya - JPNN.com Jateng
Tangkapan layar video kiriman dari Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Banjarnegara Andri Sulistyo tentang kejadian banjir di Desa Bakal, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Kamis (3/2/2022) siang. ANTARA/Sumarwoto

jateng.jpnn.com, BANJARNEGARA - Banjir bandang dilaporkan menggenangi ruas jalan provinsi di Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, saat hujan lebat yang terjadi pada Kamis siang.

Camat Batur Martoyo membenarkan kabar tentang kejadian banjir di ruas jalan provinsi yang masuk wilayah Desa Bakal, Kecamatan Batur, Banjarnegara.

"Kejadiannya hanya berlangsung selama satu jam saat hujan lebat yang terjadi pada pukul 12.30 WIB hingga 13.30 WIB dan pada pukul 14.00 WIB sudah kembali normal dengan sendirinya," katanya, Kamis (3/3). 

Ia mengatakan banjir tersebut disebabkan saluran air sepanjang 250 meter di Desa Bakal RW 01 khususnya wilayah RT 01 hingga RT 04 meluap hingga ke ruas jalan provinsi yang menghubungkan Batur dengan Wonosobo.

Oleh karena kondisi jalan menurun, luapan dari saluran air itu mengalir dengan deras sehingga menyulitkan pengendara sepeda motor yang sedang melintas.

"Meskipun demikian, tidak ada korban dalam kejadian banjir tersebut," kata Martoyo.

Selain banjir, kata dia, hujan lebat yang terjadi pada Kamis siang mengakibatkan tebing setinggi 25 meter longsor dengan lebar tiga meter.

Menurut dia, kejadian tersebut mengakibatkan rumah milik Khusdi (41), warga Desa Bakal RT 02 RW 02, terancam longsor.

Banjir Bandang terjadi di kawasan daataran tinggi Dieng, Banjarnegara. Begini kondisi terkininya.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News