Mayjen Tandyo Budi Dimutasi jadi Wakasad, Ini Sosok Pangdam Diponegoro yang Baru
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Mayjen TNI Tandyo Budi mengemban tugas baru sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) yang dilantik pada Jumat (8/3).
Dalam mutasi jabatan ini, tongkat Komando Panglima Kodam IV/Diponegoro diserahterimakan dari Mayjen Budi kepada Mayjen Deddy Suryadi di Lapangan Makodam, Sabtu (9/3).
Sebelumnya, Mayjen Deddy Suryadi menjabat sebagai Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus.
Seusai serah terima jabatan, Mayjen Deddy mengatakan bahwa Mayjen Tandyo Budi dinilai berhasil memimpin Kodam IV/Diponegoro menjadi satuan yang tangguh dan dicintai rakyat.
"Beliau aktif berada di tengah prajurit guna memastikan kehadiran TNI untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat. Banyak kegiatan yang dilahirkan dari ide-ide kreatif beliau yang perlu terus kami lanjutkan dan tingkatkan,” ungkapnya.
Dia juga menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan dan penguatan Kodam IV/Diponegoro sesuai dengan arahan pimpinan TNI AD.
Selain itu, dia berharap dapat bekerja sama dengan seluruh jajaran Kodam IV/Diponegoro untuk mencapai tujuan bersama dalam mewujudkan pertahanan negara yang tangguh.
“Saya yakin dan percaya bahwa atas bantuan para perwira semua, anggota yang ada di wilayah Kodam IV bisa bekerja bersama-sama untuk kepentingan, baik kepentingan secara besar masyarakat yang ada di wilayah Kodam IV," ujarnya.
Tongkat Komando Panglima Kodam IV/Diponegoro diserahterimakan dari Mayjen Tandyo Budi kepada Mayjen Deddy Suryadi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News