Gusti Bhre Blusukan, Mas Gibran Mendampingi, Terkait Dukungan di Pilkada Solo?
jateng.jpnn.com, SOLO - Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka mendampingi KGPAA Mangkunegara X Bhre Tjakhrautomo melakukan blusukan di kampung Harmoni, Mojo, Pasar Kliwon, Kota Solo, Jumat (26/7).
Gibran dan Gusti Bhre menaiki mobil yang sama saat tiba di lokasi sekitar pukul 14.00 WIB.
Kedatangan mereka telah disambut sejumlah anak yang membentangkan kertas yang bertuliskan 'ku sisipkan doa untuk perjuangan Pak Gibran dan Gusti Bhre' serta 'terima kasih Mas Gibran sudah merubah kota Solo jadi lebih baik'.
Ada juga sukarelawan Gibran atas nama Bolone Mase di acara blusukan tersebut.
Dalam momen blusukan yang dilakukan Bhre itu, Gibran sempat mengenalkan sosok Gusti Bhre ketika berdialog dengan masyarakat sekitar.
Ditemui seusai blusukan, Gibran menampik bahwa momen blusukan bersama Bhre sudah direncanakan. Dia juga menepis bahwa blusukan ini merupakan endorsement kepada Bhre sebagai bakal calon wali kota.
"Kebetulan aja, habis jumatan tadi. (Mengenalkan pengganti wali Kota) Enggak, dia kenalan sendiri, Mas Bhre kenalan sendiri," kata Gibran.
Putra sulung Presiden Jokowi itu juga menegaskan bahwa keikutsertaannya di kegiatan blusukan Gusti Bhre bukan berarti ada sinyal dukungannya untuk Pilkada Solo 2024.
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka mendampingi KGPAA Mangkunegara X Bhre Tjakhrautomo melakukan blusukan di kampung Harmoni, Solo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News