Pertama di Indonesia, Indosat Pilih Solo Jadi AI Experience Center

Selasa, 20 Agustus 2024 – 22:43 WIB
Pertama di Indonesia, Indosat Pilih Solo Jadi AI Experience Center - JPNN.com Jateng
Peluncuran AI Experience Center oleh Indosat di Solo Technopark, Kota Surakarta, Jawa Tengah. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SOLO - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) memilih Kota Surakarta, Jawa Tengah sebagai tempat AI Experience Center pertama di Indonesia, Selasa (20/8).

Peluncuran AI Experience Center di Solo Technopark ini memiliki asilitas dengan teknologi termutakhir ini didukung oleh konektivitas 5G.

Menurut resident Director and CEO IOH Vikram Sinha, menjadi bentuk nyata komitmen Indosat dalam membentuk masa depan Indonesia sebagai negara berdaya AI.

"AI Experience Center ini menjadi penanda penting dalam perjalanan kami memberdayakan Indonesia melalui AI," kata Vikram seusai meluncurkan AI Experience Center di Solo Technopark.

Dia menyebut peluncuran ini mempertegas komitmen Indosat dalam mentransformasi lanskap digital dan telekomunikasi Indonesia.

Pihaknya juga mengapresiasi dukungan dari Pemerintah Indonesia dan mitra strategis yang memiliki kesamaan visi dalam mendorong Indonesia ke panggung global.

"Ini barulah permulaan dari berbagai perkembangan menarik lain dalam membuka peluang tanpa batas bagi jutaan masyarakat Indonesia," katanya.

Momentum ini menandai kemajuan Indonesia dalam mencapai visi Indonesia Emas 2045 melalui pemanfaatan teknologi canggih, dengan konektivitas 5G sebagai tulang punggung transformasi ini.

Indosat memilih Solo menjadi AI Experience Center, pertama di Indonesia.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News