Generali Serahkan Klaim Nasabah Pengidap Kanker Rp 4,5 Miliar di Semarang

Selasa, 10 September 2024 – 10:35 WIB
Generali Serahkan Klaim Nasabah Pengidap Kanker Rp 4,5 Miliar di Semarang - JPNN.com Jateng
Generali Indonesia menyerahkan klaim nasabah pengidap kanker senilai Rp 4,5 miliar di Semarang. FOTO: Dokumen untuk JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Asuransi Jiwa Generali Indonesia menyerahkan pembayaran klaim terhadap nasabahnya di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Head of Corporate Communications Generali Indonesia Windra Krismansyah mengatakan komitmennya untuk mendampingi nasabah melewati masa-masa sulit melalui pembayaran klaim.

Nasabah itu adalah Dian (38) yang terdiagnosa sakit kanker paru dan harus menjalani serangkaian pengobatan.

Windra mewakili Generali Indonesia menyerahkan bingkisan sehat kepada nasabah Dian dan suaminya Fendry yang didampingi oleh financial planner Generali Indonesia, Yosephine Soemarni di Kantor Pemasaran AG – Semarang, RS Telogorejo, Jalan KH Ahmad Dahlan Semarang, Senin (9/9).

Dia bilang Dian sudah menjadi nasabah Generali Indonesia selama 7 tahun yang saat ini masih menjalani kemoterapi di sebuah rumah sakit di Singapura.

"Saya tidak pernah menyangka bisa jatuh sakit di usia yang relatif muda. Saya pikir kanker itu hanya bisa diderita oleh orang tua, tetapi ternyata dokter juga mengatakan bahwa kanker makin banyak diderita oleh anak muda," kata Dian.

Dia mengaku khawatir ketika mengetahui divonis kanker paru. Termasuk akan proses pengobatan yang harus dilalui karena membutuhkan waktu dan biaya tidak sedikit.

"Tetapi Puji Tuhan, pengobatan saya hingga saat ini berjalan dengan baik dan sepenuhnya juga ditanggung dari manfaat asuransi kesehatan," ujarnya.

Di Semarang, Generali serahkan klaim nasabah pengidap kanker mencapai Rp 4,5 miliar.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News